Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Membuat Robot Optimus Prime Di Rumah

Ayah, aku pengen jadi robot Optimus...
Sambil mainin legonya,, Ziyad berceloteh. Dari lego dia bisa bikin apa saja sesuai imajinasinya. Sekarang, dia mengajak saya berimajinasi bareng dengan ucapan pengen jadi robot tadi.

Yang penting dia suka dan anteng di rumah.

Iya, di masa pandemi seperti sekarang ini saya harus banyak berpikir bagaimana caranya supaya anak betah di rumah.

Pertama, saya belikan banyak lego supaya nggak mudah bosan karena dengan lego Ziyad bisa berkreasi sesuai imajinasinya. Misal, jam pertama membuat pesawat. Setelah beberapa jam kadang dia bosan. Maka dihancurkan pesawat itu dan diubah jadi kereta api. Bosan lagi, dia ubah jadi robot, dan seterusnya.

Kedua, siapkan kertas kosong, pewarna, gunting, lem. Terserah mau dia apakan.

Ketiga, siapkan biji-bijian, sekop taman, pot. Lepaskan di halaman rumah.

Keempat, buat perpustakaan kecil. Saya belikan banyak buku bacaan yang sesuai usia Ziyad. Alhamdulillah Ziyad sudah bisa baca buku sejak usia 4 tahunan. Jadi tinggal diarahkan saja.

Kelima, main bareng. Bikin kolam ikan, atau yang seperti di video ini. Saya buat robot Optimus bareng Ziyad. Ziyad saya jadikan dia asisten suruh gunting-gunting, pegang kardus, nempelin, sampai jadi. Alhamdulillah Ziyad suka robotnya. Meski nggak mirip tapi bersyukur dan terus main dengan robot yang dibikin bareng dengan ayahnya ini siang malam. Sampai rusak dan minta bikin yang bumble bee. Yuk kita lihat ekspresi Ziyad di video ini 😊

https://youtu.be/h3LILMdnZac

Semoga terinspirasi ya
Tidak ada seorang muslim pun yang mendo’akan kebaikan bagi saudaranya (sesama muslim) tanpa sepengetahuannya, melainkan malaikat akan berkata, “Dan bagimu juga kebaikan yang sama”.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram