Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jualan di Blog Pribadi Lebih Gurih

 




JUALAN DI BLOG PRIBADI, KENAPA TIDAK?

Pusatsemangat.com 


Ngeblog sebagai aktivitas yang sudah jadi hobby bagi saya. Mungkin Anda juga sudah menjadikan aktivitas nulis di blog sebagai sesuatu yang tidak mudah ditinggalkan.


Kalau ngeblog sudah biasa dan jadi habit, jika tidak dilaksanakan maka pasti ada sesuatu yang kurang. Terasa ada yang kurang dalam keseharian.


Itu cirinya kalau ngeblog juga bisa bikin ketagihan.


Ketagihan nulis. Ini ketagihan yang positif.


Perlu dikembangbiakkan. Maka saya mencoba menularkannya. Hati-hati ya, InsyaAllah yang baca jadi ketagihan nulis. Tau-tau sudah jadi senaskah saja 😀


Berbicara tentang nulis, sekarang banyak yang nulis tapi sambil menghasilkan.


Seperti jualan produk.


Apalagi zaman ini, sedang dituntut untuk merambah ke online.


Banyak yang membuat website sendiri. Mereka buat toko online dengan nama tokonya sendiri. Buat Anda yang mau tanya/konsul tentang website, boleh ke t.me/konsultasiwebsite saja


Negeri-negeri sedap saat merambah ke online. Jangkauannya bisa lebih luas dan tidak perlu cetak brosur. InsyaAllah bisa menekan pengeluaran untuk promosi.


Bagaimana kalau jualannya memanfaatkan blog?


Why not?


You can get traffic for your shop from your personal blog


Jadi Anda bisa saja mendapatkan pembeli dari pembaca blog yang Anda miliki.


Di kelas blog yang saya bina menyarankan peserta agar jangan melulu mengisi blognya hanya untuk curhat. Kalau mau menghasilkan Rupiah dari Google maka daftar jadi publisher Adsense. Sambil ngeblog, ngelonin anak, boleh nulis tentang produknya yang dijual. Tidak ada yang melarang. Blognya punya Anda sendiri, mau diapa-apain juga terserah Anda. Beda dengan jualan di facebook. Bikin tulisan tentang jualan, keluar peringatan. Jualan di marketplace, terbatas jumlah yang bisa ditampilkannya. Kalau pengen di halaman depan, harus bayar.


Beda jika jualannya di tempat sendiri. Di toko online milik sendiri. Nggak numpang di website milik orang lain. Kita bebas jualan apa saja di website/blog kita.


Alhamdulillah jika blog/website nya sudah terindeks Google dan keluar di halaman pertama. Anda tinggal optimasi dan pelihara artikel-artikel yang banyak pengunjungya. Untuk optimasi blog, sudah jadi materi wajib di sini 

yucek.com/kelasblog


Saya harap teman-teman yang sudah dapat materinya untuk mempraktikkannya segera.

Tidak ada seorang muslim pun yang mendo’akan kebaikan bagi saudaranya (sesama muslim) tanpa sepengetahuannya, melainkan malaikat akan berkata, “Dan bagimu juga kebaikan yang sama”.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram