Hadiah Bagi Orang yang Istiqomah
Apa yang Anda fikirkan saat mendengar kata "HADIAH"? Mungkin jawabannya berbeda-beda. Hadiah bisa berupa kejutan yang tidak pernah dikira akan mendapatkannya. Hadiah bisa berupa sesuatu yang dijanjikan akan bisa mendapatkannya jika mencapai target tertentu. Bisa dikatakan juga bahwa hadiah adalah sesuatu yang istimewa dan hanya didapat oleh orang-orang berprestasi.
Misalnya ada sebuah perlombaan, Anda ikut perlombaan itu. Apa yang Anda lakukan?
Orang tua Anda di saat kecil memberi target jika di usia 9 tahun bisa puasa Ramadhan full sebulan akan dapat hadiah berupa sesuatu yang diharapkan.
Pimpinan Anda di tempat kerja akan memberikan hadiah bagi siapa saja karyawan yang masuk kategori unggulan. Bisa kriteria paling sedikit tingkat ketidakhadirannya atau paling rajin hadir tepat waktu. Karyawan yang paling cepat mengerjakan tugas. Karyawan yang paling bagus pekerjaannya. Apa pun kriterianya yang ditentukan demi meningkatkan kualitas kinerja karyawannya.
Nah, untuk mendapatkan prestasi ini tentu tidak mudah. Anda perlu istiqomah mengerjakan sesuatu yang sudah ditentukan.
Tidak mungkin selalu ada unsur kebetulan. Pasti ada unsur pembiasaan yang membuat terlatih sehingga jadi mudah mengerjakan.
Begitu pula bagi yang gemar menjalankan amal shaleh, Allah sudah menjanjikan hadiahnya yang tidak terkira besarnya. Ada yang langsung diberikan saat masih hidup di dunia. Ada juga yang akan diberikan nanti setelah meninggalkan dunia.
Istiqomah shalat, puasa, sedekah, berzikir, baca Alquran, bantu masyarakat, membuka peluang amal shaleh seperti program sedekah bareng, program wakaf Quran, wakaf pesantren.
Berbicara tentang wakaf, Anda bisa ikutan wakaf Alquran sekaligus wakaf pembangunan pesantren tahfizh di sini
Mengapa harus wakaf?
Salah satu amalan yang tidak akan pernah putus pahalanya adalah sedekah jariyah, misal berupa wakaf Alquran yang pahalanya akan didapatkan oleh pewakaf secara terus-menerus ketika Alqurannya dibaca tanpa mengurangi pahalanya. Wakaf untuk pembangunan dan keperluan mesjid dan pesantren yang pahalanya tidak pernah putus selama masjid itu dijadikan tempat ibadah dan pesantren itu dijadikan tempat menimba ilmu agama.
Bagaimana cara untuk bisa ikut wakaf Alquran sekaligus wakaf pesantren tahfizh Alquran?
Anda bisa ikut program >> Wakaf Rombongan yang kami adakan
Mulai dengan Rp 10.000 sudah bisa investasi wakaf.
InsyaAllah laporan akan selalu diupdate di halaman Laporan Wakaf
Semoga Allah memudahkan rezeki Anda dan lancarkan segala urusannya serta Allah sejahterakan keluarganya dan hidup diliputi keberkahan. Aamiin